Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari 2019

Dan aku menemukan diriku di mana-mana

Dan aku menemukan diriku di mana-mana... Di jalan raya yang sepi, termenung sendiri membungkus perih dan sesak yang diudarai kenangan dan genangan hujan perkotaan. Dan aku menemukan diriku... Di warung kopi kaki gunung, mendengarkan para kuli bicara soal harga gengsi para istri yang melambung tinggi.Tenaga habis, uang habis, harmonisasi terkikis. Dan aku menemukan diriku ... Di rumah yang dingin, dengan kehangatan susu jahe yang sebentar lagi melangkah pergi. Dan aku menemukan diriku... Di antara tulisan dan puisi yang belum selesai, ia hilang arti karena kertas mimpi habis belum terbeli lagi. Dan aku menemukan diriku... Di bola matamu, yang kehilangan diriku yang dulu merebahkan sayap yang siap memeluk setiap rindu berselimut haru, bersama termakan cerita lama yang diulang-ulang tak pernah jemu. Dan aku menemukan diriku... Mengistirahatkan kata-kata, menina-bobokannya dalam ayunan kain seorang ibu. Terlelap sajak-sajak di sana berselimut kenyamanan serta ke

Ekspedisi Perbatasan Indonesia-Singapura : 3T (Terindah dan Tak Terlupakan) Part I

  Dan Tuhan melatih kita dengan kekecewaan, dengan sesak, dengan isak. Agar kita mengerti, dan siap, untuk sesuatu yang lebih besar lagi. Perkenalan Pada bulan maret 2019, ada hadiah awal tahun yang takkan pernah menjadi basi dan terlambat untuk diceritakan. Alhamdulillah, Saya menjadi salah satu Volunteer Fully Funded terpilih Nays Social Project bersama 11 orang lainnya untuk pergi ke Pulau Mapur, Bintan, Kepulauan Riau selama 8 hari dalam rangka pemberdayaan masyarakat di daerah perbatasan. Dengar-dengar, yang mendaftar untuk program ini mencapai 1000 orang lebih. Cukup speechless ketika nama saya tertulis menjadi salah satu volunteer terpilih. Girang bukan main. Proses seleksi selesai dilakukan sebulan sebelum keberangkatan. Ada 4 divisi yang akan melaksanakan pemberdayaan di sana yaitu divisi kesehatan, divisi ekonomi, divisi pendidikan dan divisi lingkungan. Saya? Masuk divisi lingkungan bersama dua orang lainnya. Tanggal 15 Maret 2019 menjadi tanggal kebera